23 Mar 2020

Menambahkan Grid Koordinat pada Peta dengan Software QGIS


Contoh peta.

Salah satu hal terpenting dalam pembuatan peta adalah adanya grid koordinat atau informasi koordinat pada lembar peta. 
Pada gambar. Contoh peta di atas, lingkaran dengan warna orange dan merah menunjukkan informasi grid, dengan sistem koordinat yang digunakan adalah WGS 84 menggunakan tampilan degree, minute, second.

Grid Peta
Salah satu fungsi adanya grid adalah memberikan informasi koordinat pada peta untuk mengetahui lokasi dan jarak peta. Ada beberapa jenis grid yang bisa ditampilkan, salah satunya menggunakan sistem UTM dan Geografis dengan tampilan desimal, degree minute second, degree minute dan UTM. 

Grid pada QGIS

Mengatur interval grid.

Membuat grid pada software QGIS berbeda dengan software ArcMap, pada QGIS perlu disesuaikan sistem priyeksi koordinat atau yang sering disebut CRS serta perlu mengatur interval X dan Y secara manual, gambar diatas menunjukkan bagaimana mengatur membuat grid pada  QGIS.

Untuk mempermudah pembuatan grid pada layar peta,  kali ini tim bagusGis telah membuat 2 (dua) tutorial yang menggunakan penyampaian berbahasa Indonesia dan music only.

Tutorial Video
Berikut video tutorial membuat grid pada QGIS:


(video berbahasa Indonesia)

(video audio only)








Tidak ada komentar:

Posting Komentar