Taman-teman semuanya kali ini kita akan mengenalkan Geografi Negara Myanmar.
Negara yang legi ramai-ramai diberitakan karena kudeta militer di tahun ini ternyata telah menyimpan banyak cerita sejarah.
Myanmar juga dikenal sebagai Birma dan Burma oleh negara barat, negara ini merupakan salah satu negara yang berada di Asia Tenggara.
Negara yang memiliki luas 676.578 km persegi ini telah diperintah oleh pemerintahan militer sejak tahun 1988. Myanmar termasuk negara berkembang dengan populasi 51 juta jiwa pada sensus penduduk 2014.
Berbatasan dengan India dan Bangladesh di sebelah barat dan Thailand serta Laos di sebelah timur, sedangkan di bagian utara berbatasan dengan China dan pada bagian Selatan berbatasan langsung dengan Samudera Hindia.
Setelah membahas mengenai administrasi lokasi Myanmar, bagaimana dengan
sejarah singkat negara Myanmar.
Sejarah Myanmar bermula pada 13.000 tahun yang lampau, berdirinya pemukiman pertama manusia, menurut catatan yang ada para pemukim ini adalah orang-orang Pyu, suku bangsa lain yakni orang Bamar, suku bangsa ini yang kelak mendirikan Kerajaan Pagan (1044 - 1287) yang pertama kali mempersatukan kawasan Lembah Sungai Irawadi dan sekitarnya.
Seperjalanan sejarah datanglah Penjajah Britania, penjajahan dimulai dengan kalahnya perang Inggris-Birma (1824 -1885) yang juga mempengaruhi perubahan bidang sosial, ekonomi, budaya dan administrasi. Zaman kemerdekaan dimulai pada tahun 1948, namun sampai saat ini pemerintahan Myanmar masih saja dikuasai oleh militer dengan berbagai versi yang mengakibatkan perang saudara yang tidak kunjung henti.
Beralih ke bentang alam
Bentang alam negara Myanmar sangat bervariatif dari pegunungan sampai dataran rendah, negara ini juga banyak terdapat sungai-sungai dan gunung api yang menyebabkan negara memiliki tanah yang subur, Myanmar juga dikenal dengan produk agraris seperti pertanian, perkebunan dan kehutanan. Myanmar merupakan pengekspor kayu jati terbesar di Asia Tenggara.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar